Paket One day Tour Sawahlunto Pesona Historical Old City Sawahlunto

Paket tour Sawahlunto

Sobat travellers pecinta sejarah tentunya wajib untuk mengunjungi kota yang satu ini yakni Kota Sawahlunto yang terletak di Provinsi Sumatera Barat. Kota dengan luas wilayah sekitar 273,45 kilometer persegi ini terletak di lembah sepanjang pegunungan Bukit Barisan yang dihuni oleh multietnis, seperti Batak, Minangkabau, Jawa, Tionghoa, dan Sunda.Paket One day tour Sawahlunto ini menjadi Paket Alternatif untuk wisata ke Sumatera Barat.

Kota sawahlunto saat ini telah bertransformasi dari kota pertambangan menjadi kota wisata dengan bentang alam yang mengesankan. Wisata Sawahlunto bahkan mencakup wisata sejarah, wisata alam, hingga wisata religi.

Salah satu peninggalan sejarah yang terdapat di kota Sawahlunto adalah museum kereta api tertua kedua di Indonesia setelah Museum Kereta Api Ambarawa. Selain itu juga banyak terdapat jejak-jejak kolonialisasi Belanda di kota tambang ini.

Ciri khas kota Sawahlunto adalah perbukitan yang dikelilingi pohon-pohon Cemara. Nah, salah satu ikon Kota Sawahlunto yang juga sangat terkenal adalah Puncak Poland yang memiliki tanda mirip Hollywood Sign seperti di Kota Los Angeles, Amerika Serikat. Bedanya, sign di kota ini tertulis Sawahlunto.

Dari Puncak Poland, kamu bisa memandang kota Sawalunto dari berbagai sisi. Salah satu cara menikmati kota Sawahlunto dari Puncak Poland adalah dengan melakukan paragliding. Lewat olahraga tersebut, kamu bisa menikmati pemandangan Sawahlunto dari atas udara.

Tentunya ada banyak sekali hal menarik yang dapat kita telusuri dikota yang sarat dengan penginggalan sejarah ini, untuk informasi trip ke kota tua Sawahlunto silahkan cek informasi dibawah ini:

Itinerary Paket tour One day Historical Old city Sawahlunto

  • Penjemputan rombongan oleh tour guide di Airport/Hotel atau Meeting Paoint. Kendaraan Wisata yang nyaman sudah siap untuk diberangkatkan.
  • Menuju Kota Sawahlunto via Sitinjau laut.
  • Sampai di sawahlunto menuju Objek wisata Lembah mbah Suro dan Gudang ransum dan Museum Kereta Api.
  • Makan siang local restaurant.
  • Menuju objek wisata Puncak Cemara, melihat keindahan kota sawahlunto dari ketinggian.
  • Kembali ke kota Padang via Talawi dan Padang Panjang.
  • Perjalanan kembali ke Padang.
  • Tour Selesai

Paket Termasuk :

  • Transportasi Full AC (include : bensin, parkir dan driver)
  • Makan sesuai program (1 kali)
  • Coffe Break Solok Rajo
  • Tiket Masuk Objek Wisata
  • Tour Guide Atau Driver Guide di Bawah 13 orang
  • Air Mineral
  • Welcome Snack

Paket tidak termasuk :

  • Tipp untuk Driver/tour guide
  • Tour di Luar Paket diatas
  • Pengeluaran pribadi

About the Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like these